Beliau RA berkata tentang dakwah, Yang wajib bagi kita yaitu harus menjadi daI dan tidak harus menjadi qodli atau mufti (katakanlah wahai Muhammad SAW inilah jalanku, aku mengajak kepada Allah dengan hujjah yang jelas aku dan pengikutku) apakah kita ikut padanya (Rasulullah) atau tidak ikut padanya? Arti dakwah adalah memindahkan manusia dari kejelekan menuju kebaikan, dari kelalaian menuju ingat kepada Allah, dan dari keberpalingan kembali menuju kepada Allah, dan dari sifat yang buruk menuju sifat yang baik.

Tuesday, June 14, 2011

Ibrahim bin Aliyah meriwayatkan dari Ubbad bin Ishaq dari Abdur Rahman bin Mu,awiyah, bahwasanya Rosulullah Shallahu’alaihi wa sallam bersabda :

“Ada tiga yang seseorang tidak akan selamat dari ketiganya,yaitu: Prasangka, Dengki dan Takut sial karena sesuatu”. Ditanyakan :” Wahai Rosulullah, apakah yang bisa menyelamatkan dari ketigany...a itu?” Beliau bersabda: “ Apakah kamu dengki maka janganlah kamu lanjutkan; Apabila kamu berprasangka maka janganlah kamu buktikan; dan Apabila kamu merasa takut sial sesuatu, maka janganlah kamu hiraukan.”

Maksudnya apabila ada rasa dengki di dalam hatimu, maka janganlah kamu nyatakan dan janganlah kamu mengucapkan sesuatu tentang apa yang kamu dengkikan itu karena Allah tidak akan menghukum kamu dengan apa yang ada di dalam hati selama belum kamu ucapkan dengan lisan atau kamu kerjakan dengan perbuatan.

Mengenai Prasangka, bila kamu mempunyai prasangka yang tidak baik kepada sesama muslim, maka janganlah kamu berusaha untuk menyelidikinya selama hal itu tidak kelihatan. Dan mengenai perasan takut sial karena sesuatu, maka apabila kamu hendak bepergian kemudian kamu mendengar suara burung hantu, atau burung gagak, atau kamu merasa ragu-ragu, maka janganlah kamu hiraukan perasaan ragu-ragu atau perasaan akan mendapatkan sial.

Diriwayatkan bahwa Rosulullah Shallahu’alaihi wa sallam menyukai ucapan yang baik dan membenci perasaan akan mendapatkan nasib yang sial karena burung atu yang lain dan beliau menjelaskan bahwa perasaan semacam itu adalah kebiasaan orang-orang jahiliyah, sebagaimana firman Allah Ta’ala :

“ Mereka menjawab,”Kami mendapat nasib malang disebabkan oleh kamu dan orang-orang yang bersamamu.”(QS.An-Naml :47)

Pada ayat lain di sebutkan :

“Mereka menjawab,”Sesungguhnya kami bernasib malang karena kamu.”(QS.Yasin :18)

Diriwayatkan dari Ibnu Abbas ra., di mana ia berkata ; Apabila kamu mendengar suara burung , maka ucapkanlah :

“Wahai Allah, tidak ada burung kecuali burung-Mu, dan tidak ada kebaikan kecuali kebaikan-Mu. Tidak ada Tuhan kecuali Engkau, serta tidak ada daya kekuatan kecuali pertolongan Allah.”
Kemudian janganlah kamu menghiraukan suara burung itu; maka dengan izin Allah, tidak ada sesuatu yang membahayakan dirimu.

Diambil dari Kitab Tanbihul Ghafilin

No comments:

Post a Comment